Pages

Labels

Powered by Blogger.

Sunday, September 29, 2013

Cara Memotong Kuku

Memotong kuku adalah salah satu kegiatan dalam mempercantik penampilan diri. Namun ada juga yang mempercantik penampilan dirinya dengan memanjangkan kukunya, bahkan panjang kukunya lebih dari 1 meter (cari sendiri di Internet).
Saran saya, potonglah kuku anda meskipun anda sangat menyayangi keindahan kuku anda yang panjang itu. Sebab dengan memotong kuku keuntungan yang akan ada dapatkan diantaranya:
1. Tidak perlu repot merawat kuku
2. Kuku menjadi bersih dan rapi
3. Kuku terasa ringan (menurut orang yang lama memiliki kuku panjang)
4. Kuku tidak mudah rusak
5. Dll (menurut diri masing-masing)


Sebelum kita memotong kuku kata salah seorang kiai, bahwa hendaknya kita telah suci dari hadas besar. Sebab jika kita belum suci dari hadas besar maka kuku yang telah kita potong tersebut akan meminta pertanggung jawaban kita di akhirat, karena telah membuangnya dalam keadaan tidak suci.

Adapun waktu memotong kuku agama Islam sudah mengatur yaitu sebaiknya dilakukan pada hari jum'at.

Untuk cara memotong kuku, akan saya berikan sebagai berikut:
a. Kuku Tangan
Caranya  diawali dari (telunjuk kanan>jari tengah kanan>jari manis kanan>jari kelingking kanan> jari kelingking kiri> jari manis kiri> jari tengah kiri>telunjuk kiri>ibu jari kiri>ibu jari kanan)
b. Kuku Kaki
Caranya diawali dari (kelingking kaki kanan>jari manis kaki kanan>jari tengah kaki kanan>telunjuk kaki kanan>ibu jari kaki kanan>ibu jari kaki kiri>telunjuk kaki kiri>jari tengah kaki kiri>jari manis kaki kiri>kelingking kaki kiri)

Semoga cara tersebut dapat membantu untuk sama-sam menjaga kebersihan dan kerapian pada diri.

0 komentar:

Post a Comment

 
X-Steel - Wait